Plt Kadis Pendidikan Sosialisasikan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat di SD/SMP Se-Kabupaten Langkat

 

LIDIKINDONESIA.COM, Langkat –Plt Kadis Pendidikan kabupaten Langkat Gembira Ginting memerintahkan seluruh Kepala sekolah baik SD maupun SMP, baik negeri atau swasta, di kabupaten Langkat tersebut, untuk menerapkan ‘Program 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat’. Plt Kadis Pendidikan Langkat Gembira Ginting Spd Mpd. memerintahkan seluruh kepala sekolah baik SD maupun SMP, baik negeri atau swasta, di kabupaten tersebut, untuk menerapkan ‘Program 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat’.

Gembira Ginting menjelaskan, bahwa program ini dilaksanakan guna menindaklanjuti Surat Edaran Bersama Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia, Menteri Dalam Negeri RI, dan Menteri Agama RI Nomor 1 Tahun 2025, Nomor: 800.2.1./225/SJ tentang Penguatan Pendidikan Karakter Melalui Pembiasaan di Satuan Pendidikan, Dinas Pendidikan Kabupaten Langkat.
“Jadi saya menginstruksikan kepada seluruh kepala SD dan SMP negeri/swasta sekabupaten Langkat. untuk membacakan pidato saya tentang sosialisasi ‘7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat’,” ujar Gembira Ginting.

Dari pantauan Media LIDIKINDONESIA.COM, saat upacara bendera di SMP Negeri 1 Stabat, Senin (21/04/2025), Kepala SMP Negeri1 Stabat Hj Ermiati SPd MSi, diwakili guru Bahasa Indonesia, Azmayunira SPd menjadi pembina upacara, membacakan sosialisasi ‘7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat’.

Ada pun ‘7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat’ yang disosialisasikan tersebut yakni:
1. Bangun Pagi
2. Beribadah
3. Berolahraga
4. Makan Sehat & Bergizi
5. Gemar Belajar
6. Bermasyarakat
7. Tidur Cepat.

Menurut Kepala SMP Negeri 1 Stabat Hj Ermiati SPd MSi, pihaknya sangat mendukung kegiatan sosialisasi yang diprogramkan Plt Kadis Pendidikan Kabupaten Langkat terkait ‘7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat’ ini.
“Saya sangat setuju dengan program pimpinan terkait sosialisasi ‘7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat’ itu. Hal ini diharapkan agar anak atau pelajar sejak dini harus mempersiapkan diri dengan hal-hal yang positif di tengah-tengah kondisi yang saat ini sangat rawan dengan hal-hal negatif. Seperti adanya geng motor dan tawuran. Tugas kami sebagai pendidik di sekolah, berjuang sekuat tenaga untuk melahirkan siswa/siswi yang berprestasi, kreatif, sehat, beradap dan bermanfaat bagi negara, agama serta masyarakat,” terangnya.

Dijelaskannya, pihaknya sangat bangga dengan seluruh pelajar yang saat ini mengenyam pendidikan di SMPN 1 Stabat. “Kita juga berharap, pihak keluarga atau wali murid, juga terus mengawasi tumbuh kembangnya anak. Karena, keluarga atau wali murid, memiliki tanggung jawab penuh terhadap perkembangan anak,” harapnya.

Dari pantauan Media LIDIKINDONESIA.COM seluruh Siswa/Siswi di SMPN 1 Stabat mengikuti kegiatan upacara bendera dengan tertib dan tekun mendengarkan sosialisasi ‘7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat.

Reporter : (JONSIR)


Posting Komentar

0 Komentar